Panglima TNI Tinjau Karya Bakti TNI Skala Besar Madiun

    Panglima TNI Tinjau Karya Bakti TNI Skala Besar Madiun

    MADIUN - Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. didampingi Ketua umum Dharma Pertiwi serta beberapa Pejabat Utama Mabes TNI meninjau pelaksanaan Karya Bakti TNI Skala Besar TA 2023 yang bertempat di Alun-alun Reksogati Caruban Jl. Alun-alun Barat kecamatan Mejayan Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Sabtu (11/3/2023).

    Acara ini dimeriahkan dengan pertunjukan Display Drumband dari AAL, Raider 501/Kostrad, SMU 3 Taruna dan SMK Model Caruban, reog ponorogo dan freefall Tri Matra dengan menggunakan pesawat CN-235 A-2904 di ketinggian 8000 – 10.000 Feet AGL oleh Kopassus (12 Personel), Denjaka (6 Personel) dan Kopasgat (6 Personel) dan pembagian sembako. Kemudian Panglima TNI menuju Pendopo Ronggo Djoemeno guna meninjau bakti sosial kesehatan, berupa: Pemberian santunan Thalasemia secara simbolis, Pembukaan perban mata pasien hasil operasi katarak yang dipandu oleh Dokter.

    “Terima kasih kepada Pangdam V/Brw, sudah membantu program dari Mabes TNI dalam memantau serta membantu suksesnya Karya Bakti TNI Skala Besar Tahun 2023, Karya Bakti TNI Skala Besar saya prioritaskan di daerah. Saya tekankan tidak perlu kecewa dan khawatir bahwa orang desa bisa menjadi orang sukses, terdapat beberapa anak desa yang sudah sukses, ” jelas Panglima TNI.

    Turut hadir dalam kunjungan kerja tersebut diantaranya Dankodiklatal, Wakil Gubernur Jatim, Pangdam V/Brw, Kapolda Jatim, Pangkorarmada II, Gubernur Akademi TNI AL, Pangdivif-2/Kostrad, Danpuspenerbal, Pangkoopsud II, Aspot Dirga Kasau, Waaster Kasad, Kadisopslatal, Kasdam V/Brw, Kasgartap III, Danlantamal V/Surabaya, Danpuskopaska, Dankodikdukum, Kadispsial, Danseskoal, Danpasmar 2 Marinir, Danlanud Iswahjudi. (*) 

    madiun
    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Warga, Satgas Yonif 143/TWEJ Buka...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dandim 0824/Jember Dukung Do’a Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Polres Jember
    Polresta Cirebon Gelar Doa Bersama dan Yasinan Menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kodim Jayapura Dukung Pemerintah Kota Jayapura Apel Gelar Pasukan Keamanan Pilkada Serentak Tahun 2024
    Bhabinkamtibmas Ajak Warga Purwadana Jaga Pilkada Damai melalui Giat Cooling System
    Danramil 0824/06 Ledokombo Bersama Muspika Silaturahmi Kamtibmas, Wujudkan Pilakda Damai dan Kondusif

    Ikuti Kami