Perkuat Dakwah Persyarikatan, TvMu dan UM Palembang Perkuat Kerja Sama

    Perkuat Dakwah Persyarikatan, TvMu dan UM Palembang Perkuat Kerja Sama

    JAKARTA – Universitas Muhammadiyah (UM) Palembang dan Televisi Muhammadiyah (tvMu) sepakat memperkuat kerja sama dalam bidang promosi, Kamis (6/7).

    Penguatan kerja sama ini dituangkan pada penandatanganan nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) yang ditandatangani Rektor UM Palembang, Abid Djazuli dan Direktur tvMu, Makroen Sanjaya di Fraser Residence Menteng, Jakarta Pusat.

    Rektor UM Palembang, Abid Djazuli, mengungkapkan jika penguatan kerja sama ini dalam rangka meluaskan dakwah Muhammadiyah sekaligus mempromosikan Universitas Muhammadiyah Palembang.

    “Kami ingin mempertahankan diri, memperluas promosi kita untuk mengembangkan Universitas Muhammadiyah Palembang, ” ujarnya.

    MoU ini juga diharapkan mampu menyinergikan energi positif yang dimiliki oleh UM Palembang dan TvMu untuk meluaskan dakwah Muhammadiyah di bumi Palembang.

    Kerja sama saling menguntungkan antara dua Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) ini menurutnya juga telah berjalan dengan baik selama beberapa tahun terakhir.

    “Kerja sama TV Muhammadiyah dengan Universitas Muhammadiyah Palembang dalam rangka juga memperkuat dakwah Muhammadiyah, ” jelasnya.

    “Kita perlu dukungan dari tvMu untuk bisa memantapkan Universitas Muhammadiyah Palembang ke jenjang yang lebih baik lagi, ” pungkas Abid Jazuli.

    Sementara itu, Direktur tvMu Makroen Sanjaya mengatakan UM Palembang merupakan mitra utama tvMu di Amal Usaha Muhammadiyah. Sehingga nantinya kerja sama ini diharapkan ikut meluas kepada Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah lainnya.

    “TvMu tentu sebagai official televisi resmi Persyarikatan wajib untuk bagaimana lebih menyebarluaskan Universitas Muhammadiyah Palembang ke semesta, karena ini menjadi inspirasi universitas yang lain di lingkungan Muhammadiyah, ” kata Makroen. (afn)

    um palembang tvmu amal usaha muhammadiyah aisyiyah makroen sanjaya abid jazuli palembang
    Updates.

    Updates.

    Artikel Sebelumnya

    Dr. Ing. Ilham Habibie: International University...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ngawangkong Bersama Warga, Polsek Rengasdengklok Berikan Pesan Kamtibmas Jelang Pilkada 2024
    PPK Tempurejo Terima Logistik Pilkada, Polsek Bersama Koramil 0824/09 Tempurejo Lakukan Pengawalan
    Bhabinkamtibmas Polsek Pakisjaya  Selalu Jaga Sinergitas Antara Polri Dengan Warga Masyarakat Desa Binaan
    Anggota Polsek Batujaya Kontrol Keamanan Bank Mandiri Unit Batujaya di siang hari
    Babinsa Wonosari Klaten Hadiri Rapat Koordinasi Linmas Desa Sidowarno, Persiapan Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami