Sat Lantas Polres Simalungun Bagikan Masker Serta Tempelkan Stiker dan Brosur

    Sat Lantas Polres Simalungun Bagikan Masker Serta Tempelkan Stiker dan Brosur

    SIMALUNGUN-Satuan Lalulintas ( Sat Lantas ) Polres Simalungun menggelar Operasi Keselamatan Toba, sekaligus membagi-bagikan masker kepada para pengemudi yang sedang melintas di Jalan Lintas Sumatera tepatnya di Jalan Medan, Sabtu ( 17/4/2021 )

    Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo SIK melalui Kasat Lantas AKP Hendrik F Aritonang SIK, MH dalam keterangan tertulisnya menyampaikan, Selain menggelar Operasi Keselamatan Toba di jalan Medan, Sat Lantas Polres Simalungun juga menggelar Operasi yang sama di sejumlah titik

    "Dalam Kegiatan Operasi Keselamatan Toba dan pembagian masker, Satuan Lalulintas ( Sat Lantas ) Polres Simalungun menurunkan sebanyak 80 personil dalam Ops Keselamatan Toba 2021 di empat lokasi itu, "ujar Kasat Lantas. AKP Hendrik F Aritonang SIK, MH

    Hendrik menjelaskan dalam Ops Keselamatan Toba 2021 itu para personil Sat Lantas melaksanakan beberapa kegiatan seperti membagikan Masker kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas, Menempelkan atau membagikan stiker dan brosur "Ayo pakai masker" di dalam kendaraan umum maupun pribadi. 

    "Selain itu, personil Sat Lantas Polres Simalungun juga mensosialisasikan kebijakan Pemerintah untuk tidak melaksanakan mudik Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1442 H. Dalam brosur dan stiker bertuliskan di larang mudik serta sekaligus melaksanakan Cek Point baik kendaraan pribadi maupun angkutan umum yang memasuki wilayah Kabupaten Simalungun, "Sebut AKP Hendrik F Aritonang mengakhirinya,

    Sementara adapun para personil Sat Lantas yang turut mengikuti Ops Keselamatan Toba 2021 itu, Kaumintu IPTU A.M. Gultom, Kanit Lantas Tanah Jawa IPTU J. Silalah SH, Kanit Laka IPDA Jonni Sinaga, Kanit Patroli IPDA M. Rizal, Kanit Regident IPDA Ramadhan Siregar SH dan Kanit Dikyasa AIPTU Syawaluddin Nasution SH.( Karmel, ')

    Update

    Update

    Artikel Sebelumnya

    Andi Sudirman Sulaiman Hadiri Rakorwil Partai...

    Artikel Berikutnya

    Transaksi Exspor - Impor PT.Sinar Laut ...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tuntaskan Perkara Tipikor, Kepala Kejari Karo Terima Penghargaan Terbaik
    Mbak Cicha Komitmen Setarakan Hak Penyandang Disabilitas
    Aparat Gabungan di Kabupaten Klungkung Gelar Pemangkasan Pohon untuk Cegah Bencana
    Kodim Klungkung Kenalkan TNI Kepada TK Negeri Manduang
    Polisi Pantau dan Optimalkan Pengamanan Obyek Vital Pengeboran Minyak Pertamina di Cluster Tegal Sawah Karawang

    Ikuti Kami