Tiba Di Pulau Bali, Kapolri Disambut Kapolda Bali

    Tiba Di Pulau Bali, Kapolri Disambut Kapolda Bali

    Badung - Kapolda Bali Irjen. Pol. Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si., didampingi oleh Wakapolda Bali Brigjen. Pol. Drs. I Ketut Suardana, M.Si., dan sebagian PJU Polda Bali saat menyambut kedatangan Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., di Bandara I Gusti Ngurah Rai Badung.

    Turut juga hadir dalam penyambutan, Gubernur Bali Dr. Ir. I Wayan Koster, M.M., Danrem 163/Wira Satya Brigjen. TNI Husein Sagaf, S.H., Kasdam XI/Udayana Brigjen. TNI Harfendi, S.I.P., M.Sc., dan seluruh undangan dari Forkopimda Bali.

    Kehadiran dari pucuk pimpinan tertinggi Kepolisian Republik Indonesia di pulau dewata ini berkaitan dengan Senior Level Meeting Densus 88 yang diselenggarakan di Nusa Dua dan di buka oleh Kapolri. Selain itu Kapolri dalam agenda kerjanya juga akan melaksanakan pemantauan terkait kegiatan vaksinasi serentak dan peninjauan pelaksanaan Isoter yang melibatkan Sipanduberadat di Pulau Bali.

    Kabid Humas Polda Bali Kombes. Pol. Syamsi, S.H., membenarkan bahwa kehadiran Kapolri di Pulau Bali berkaitan dengan beberapa kegiatan yang akan dihadiri. "Kunjungan Kapolri di pulau Bali berkaitan dengan pembukaan Senior Level Meeting Densus 88 dan kegiatan vaksinasi serentak serta peninjauan pelaksanaan Isoter yang melibatkan Sipanduberadat, " jelasnya.

    Kegiatan yang tetap menerapkan protokol kesehatan ini diakhiri dengan keberangkatan rombongan Kapolri meninggalkan Bandara I Gusti Ngurah Rai. (Humas Polda Bali)

    Badung Bali
    Hariyono

    Hariyono

    Artikel Sebelumnya

    Ilham Bintang: Dorce Meninggalkan Warisan...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Langkah Preventif Lapas Permisan Terhadap Gangguan Keamanan dan Ketertiban
    Jelang Pilgub dan Pilkada, Kapolsek Purwasari Ajak Para Tokoh Ikut Jaga Kamtibmas 
    Program Paslon Nomor Dua Asep Japar Andreas Pro Masyarakat dari Mulai Bedah Rumah dan Pengobatan Gratis
    Syukuran, Pedagang Soto Branggahan Gelar Nyoto Bareng Mas Dhito
    Kontrol Area Lingkungan Lapas Permisan, Terapkan Prinsip Awas Jangan - Jangan

    Ikuti Kami